Pangkalan Bun, infokalteng.co.id – Posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Desa Sukajaya Kecamatan Kotawaringin Lama (Kolam), Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Provinsi Kalteng, yang terdiri dari TNI/Polri dan unsur pemerintah dan Puskesmas setempat melakukan tracking kontak erat dengan pasien positif Covid-19, Rabu (7/7) siang.

Tracking ini dilakukan untuk menelusuri siapa saja yang kontak erat dengan pasien positif covid 19, sehingga dengan adanya tracking ini kita bisa mengetahui dan mencegah penyebaran luasan Warga yang positif covid 19. ujar Kapolres Kobar AKBP Devy Firmansyah, S.I.K melalui Kapolsek Kolam Iptu Kustiyanto.

“Setelah mengetahui hasil tracking maka akan dilakukan rangkaian tes bagi yang di curigai terpapar virus covid 19, untuk kemudian nanti akan di lakukan tahapan isolasi mandiri maupun perawatan secara intensif tergantung dari gejala masing-masing dan tingkat keparahannya dan hal tersebut akan terus di pantau oleh PPKM mikro yang merupakan gabungan dari beberapa unsur instansi pemerintah dan masyarakat,” ungkapnya. (pj/hm humas polres kobar)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *