Pangkalan Bun, infokalteng.co.id – Menjelang waktu sholat maghrib, Satlantas Polres Kotawaringin Barat (Kobar) jajaran Polda Kalteng, rutin laksanakan patroli ke Masjid-masjid yang ada di kota Pangkalan Bun, Senin (24/5) sore.
Bersama personel Polres Kobar lainnya, kegiatan patroli mendatangi masjid yang akan melaksanakan ibadah sholat maghrib. Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan tiap harinya pada saat menjelang sholat Maghrib, tujuannya untuk menciptakan rasa aman dan mencegah terjadinya Tindak Kejahatan.
Kapolres Kobar AKBP Devy Firmansyah, SIK melalui Kasatlantas Polres Kobar AKP Feriza Winanda Lubis, SH., SIK mengatakan kegiatan patroli menjelang ibadah sholat maghrib sudah berjalan rutin dilaksanakan untuk mencegah terjadinya tindak Pidana seperti Pencurian kendaraan bermotor, karena ditinggal pada saat ibadah sholat magrib, dan kami menghimbau kepada masyarakat agar berhati-hati saat mermarkirkan kendaraannya. (pj)