Pangkalan Bun, infokalteng.co.id – Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si., menerima kunjungan siswa SMA N 1 Pangkalan Bun di ruang kerja Kapolres Kobar, Jalan P. Diponegoro, Kel. Sidorejo, Kec. Arut Selatan, Kab. Kotawaringin Barat, Prop. Kalteng, Selasa (5/4) siang.

Dalam kunjungan ini siswa Dian Ariyati menanyakan tentang tugas – tugas pokok Kepolisian, Kejahatan yang sering dilakukan oleh pelajar serta tata cara ketertiban berlalu lintas yang berlaku.

Sementara Itu Kapolres menjelaskan tentang tugas – tugas pokok Kepolisian pada umumnya sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat sesuai UU No 2 Th 2002 , dan menjelaskan tentang tindak kejahatan yang sering terjadi oleh siswa seperti tawuran , membawa senjata tajam , narkoba serta peraturan perundang – undangan tentang lalu lintas keharusan memiliki SIM bagi siswa yang telah cukup umur dalam mengendari kendaraan bermotor dijalan. (pj/dns)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *