Kuala Kapuas, infokalteng.co.id –  Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran merupakan perangkat daerah yang menjalankan fungsinya dalam penegakan Perda dan Perkada, bersikap bijak persuasif dalam menghadapi masyarakat, kerena pada kenyataan dilapangan SatPol PP dalam penegakkan Produk Hukum Daerah yang menyangkut ketertiban dan ketentraman umum akan bersinggungan dengan kepentingan masyarakat banyak.

Kepala Satpolpp dan Damkar Kabupaten Kapuas mengatakan bahwa image Satpol PP di tengah berita-berita di masyarakat saat ini dinilai negatif dan kami SatPol PP dan Damkar Kapuas mencoba untuk merubah penilaian negatif masyarakat terhadap SatPol PP.

“Kami unsur pimpinan selalu menekankan kepada anggota SatPol PP dan Damkar Kapuas untuk selalu berbuat dan bertindak dengan melakukan pendekatan persuasif sesuai standar oprasional dan berpegangan pada Peraturan Perundangan-undangan serta dasar hukum yang berlaku dan menempatkan SatPol PP sebagai mitra masyarakat. Allhamdullillah berita berita SatPol PP dan Damkar Kapuas termasuk yang menjadi contoh perilaku baik seluruh Indonesia untuk priode satu Tahun terakhir,” ungkap Syahripin.

Labih lanjut dirinya menyampaikan bahwa berita-berita itu dihimpun oleh Dirjen SatPol PP dan Linmas Kementerian Dalam Negeri serta Kami SatPol PP dan Damkar Kapuas berterimakasih Kepada Dinas Kominfo Kapuas yang sudah menyebar luaskan berita-berita kegiatan SatPol PP dan Damkar melalui Kapuas Infokom Publik (KIP) dan terimakasih juga kepada awak media yang sudah meliput dan mempublikasikan di medianya.

Di akui Syahripin ada kebanggaan namun juga ada rasa beban berat dan sebagai tanggung jawab kami berusaha terus mebenahi untuk terwujudnya citra positif SatPol PP dan Damkar Kapuas dalam pelaksanaan kegiatan baik dalam melaksanakan keteriban umum dan ketentraman masyarakat serta dalam penegakan Perda dan Perkada.

Kepala Seksi Data dan Informasi SatPol PP dam Damkar Kapuas Rony Dwianto menambahkan, ada dua berita SatPol PP dan Damkar Kapuas yang masuk menjadi contoh perilaku baik seluruh Indonesia yaitu SatPol PP Kapuas Gelar Patroli Rutin Disiplinkan Penerapan Protokol Kesehatan dan SatPol PP Kapuas Pulangkan Lansia di Jalan Ketempat Tinggal Asal. Berita-berita itu di himpun oleh Dirjen SatPol PP dan Linmas Kementerian Dalam Negeri.

“Berita-berita SatPol PP yang menjadi contoh Perilaku baik harus mengandung upaya mendidik dan edukatif dalam upaya membangun kesadaran dan meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Satpol PP sebagai penegakan Produk Hukum Daerah,” pungkas Rony. (stpp/hmskmf)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *